Selasa, 02 Maret 2021

deskripsi produk tiwul

 TIWUL INSTAN




 TIWUL kerap dijadikan pengganti nasi oleh masyarakat Jawa. Terbuat dari gaplek, tiwul yang teksturnya empuk ini dapat diolah dengan beragam cara.

Tiwul merupakan makanan tradisional yang banyak ditemui di daerah Jawa. Biasanya tiwul mudah ditemui di kawasan Wonogiri, Pacitan, Gunung Kidul, dan sekitarnya. Makanan tradisional ini kerap dijadikan sebagai pengganti nasi.

Terbuat dari singkong, pastinya tiwul bikin kenyang. Singkong yang digunakan harus dikeringkan terlebih dahulu atau biasa disebut dengan gaplek. Kemudian gaplek tersebut dihaluskan hingga menjadi butiran mirip seperti tepung.

Cara membuatnya terbilang mudah, tinggal disiram dengan air lalu dikukus. Kemudian ketika matang, tiwul bisa langsung disantap. Bisa juga diolah dengan campuran nasi. Atau jika ingin rasa yang manis bisa ditambahkan gula jawa dan taburan kelapa.

Jangan pernah meremehkan menu makanan yang satu ini ya teman-teman, karena rupanya di dalamnya tersimpan banyak manfaat, yang sayangnya banyak yang belum menyadarinya. Untuk lebih jelasnya dibawah ini adalah ulasan lengkap mengenai khasiat thiwul bagi tubuh:

Kalori Besar

Perlu untuk diketahui bahwa sebenarnya singkong yang merupakan bahan utama dari tiwul ini memiliki jumlah kalori dua kali lipat jika dibandingkan dengan kentang. Tidak mengherankan lantaran singkong adalah salah satu makan pokok yang sangat kaya akan karbohidrat. Di dalam 100 gram singkong ternyata mengandung 160 kalori yang sebagian besar terdiri dari sukrosa.

Mengandung Vitamin B Kompleks

Singkong juga dikenal kaya akan kandungan vitamin B kompleks dan juga kelompok vitamin seperti halnya thianim, folates, piridoksin (vitamin B-6), asam pantotenat, dan riboflavin. Peran dari riboflavin sendiri adalah bisa membantu pertumbuhan tubuh serta memperoduksi sel darah merah untuk mengurangi anemia.

Kandungan Protein Tinggi

Selain itu singkong juga memiliki kandungan protein yang cukup tinggi jika dibandingkan dengan kentang, ubi, dan pisang. Oleh sebab itu sangat cocok bagi kamu yang saat ini sedang melatih daya tahan otot.

deskripsi produk tiwul

 TIWUL INSTAN  TIWUL kerap dijadikan pengganti nasi oleh masyarakat Jawa. Terbuat dari gaplek, tiwul yang teksturnya empuk ini dapat diolah ...